Ketika Pertama Sekali Mencoba Mie Kocok Bandung Di Bandung

0
785

Bandung adalah salah satu kota terbesar di Indonesia yang memiliki beragam makanan dan minuman. Mulai dari jajanan, warung kopi, kuliner baik kaki lima sampai restoran berbintang pun akan ada di jumpai di setiap sepanjang jalan kota Bandung. Kali ini saya coba berpikir keras untuk mencobai kuliner khas Bandung yang belum pernah di coba sama sekali.

Setelah berputar – putar cukup lama mengelilingi daerah kota Bandung, kali ini didapatlah jajanan kuliner yang belum pernah saya cobai sama sekali. Yakni “ Mie Kocok Bandung “. Sedikit menyinggung mie kocok bandung, makanan ini terbuat dari berbagai macam bahan pelengkap mulai dari mie, sayur beserta isiannya.

Nimatnya kuah Mie Kocok

Dan yang menarik dari mie kocok bandung ini adalah, kuah yang digunakan adalah rebusan dari kaldu sapi yang direbus lama hingga mendapatkan kaldu sapi yang diinginkan. Kaldu sapi dari kuah ini berasa nikmat dan gurih menambah cita rasa makanan ini sangat enak untuk dicoba untuk semua kalangan, baik anak – anak sampai dengan orang dewasa sekalipun.

Oke langsung saja, saya mencoba mereview makanan mie kocok Bandung ini. Tanpa langsung berbasa – basi lagi, Saya langsung mencoba memesan semangkuk mie kocok Bandung yang lokasinya memang tidak terlalu mewah hanya di pinggir jalan saja. Suasana nya yang ramai oleh pejalan kaki maupun kendaraan bermotor yang berlalu – lalang menambah pesona citarasa untuk mencoba makanan jajanan Bandung ini.

Kebetulan pelanggan oleh bapak penjual mie kocoknya agak ramai oleh pengunjung yang ingin mencobai makanan ini. Saya bersabar untuk menunggu giliran punya saya dibuatkan oleh sang Bapak penjual mie kocoknya.

Isian Mie Kocok Bandung

Ketika menunggu beberapa menit di buat, datang lah semangkuk mie kocok bandung yang masih panas dan mengeluarkan asap dari mangkuknya. Sekilas saya melihat mie kocok ini dan mengaduk nya secara perlahan – lahan. Saya melihat di dalamnya ada mie bentuknya gepeng berwarna kuning disertai dengan sayuran seperti toge dan beberapa potongan daging serta kikil dan babat.

Seperti biasa ada juga taburan daun seledri dan bawang goreng diatas nya dan di tambah dengan bakso. Lalu di tambah lagi dengan asam dari jeruk nipis yang telah di potong yang akan kita tuangkan sendiri ke mie kocok nya sesuai selera kita.

Setelah saya melihat isi – isi dari mie kocok tersebut kini saya meracik sendiri bumbu yang sudah disediakan. Mulai dari cabai yang sudah di haluskan, ada kecap, cuka sama seperti racikan bumbu pada umumnya. Setelah selesai meracik saya mencobai dan sekilas saya berpikir ini adalah mie terenak yang pernah saya makan selama di Bandung.

Berhubung ini kali pertama saya mencoba mie kocok Bandung. Saya akan mencoba makan ini lagi jika ada waktu untuk berburu kuliner kemudian harinya. Saya mencoba bertanya kepada si Bapak yang berjualan, beliau mengatakan kenapa mie ini disebut mie kocok.

Ini dikarenakan proses pembuatan nya itu. Yaitu dengan mengocok-ngocok  isi bahan seperti mie dan tauge dalam wadah sambil dicelupkan ke dalam air panas sampai layu dan matang.

Jika anda mengunjungi bandung tidak ada salahnya untuk mencoba mie kocok bandung ini. Mie ini tidak sulit ditemukan di bandung. Dikarenakan hampir setiap sudut tempat menemukan mie kocok ini mulai dari warung – warung, pedagang kaki lima dengan harga cukup terjangkau.

Dengan makan mie kocok di pinggir jalan tidaklah harus mahal – mahal cukup mengeluarkan uang sebesar Rp. 13.000 sudah dapat semangkuk mie kocok yang lengkap dan super nikmat ini.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here