Melestarikan Budaya Indonesia

0
245

Melestarikan budaya Indonesia | salah satu masalah terbesar yang dihadapi bangsa Indonesia saat ini adalah tergesernya budaya Indonesia dengan arus budaya yang berasal dari luar negeri.

Salah satu Buktinya adalah banyaknya kalangan generasi muda tertarik dengan berbagai budaya dan kebiasaan yang berasal dari luar negeri dibandingkan dengan budaya yang berasal dari dalam negeri Indonesia sendiri.

Oleh karena itu, masalah usaha pelestarian budaya ini adalah tanggung jawab bersama semua pihak. Hal ini sebagai bukti keseriusan semua orang dalam melestarikan budaya bangsa Indonesia.

Pada artikel ini akan dibahas mengenai berbagai hal yang dapat dilakukan secara bersama-sama untuk melestarikan Indonesia. Yaitu:

1. Mempelajari Berbagai Budaya Lokal

Budaya lokal merupakan warisan budaya bangsa Indonesia dalam bentuk berbagai kebiasaan, produk budaya, seni budaya, dan lain sebagainya yang diwariskan turun temurun oleh suku-suku di berbagai wilayah di tanah air.

Dalam hal ini, Anda dapat mengetahuinya dari berbagai sumber pengetahuan yang ada saat ini, misalnya media online, buku kebudayaan, ensiklopedi budaya, surat kabar, atau juga tokoh adat setempat.

Banyaknya bentuk media online saat ini, anda bisa dengan mudah mempelajari berbagai bentuk budaya local tanah air melalui media online seperti youtube facebook jalan sebagainya.

2. Mengikuti Berbagai Kegiatan Budaya

Ada berbagai macam bentuk produk budaya lokal tanah air yang biasanya ditampilkan oleh para pemerhati budaya dalam sebuah kegiatan tertentu. Jika anda mendapati kegiatan seperti ini diselenggarakan di daerah anda, maka anda bisa ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut sebagai peserta ataupun sebagai panitia pelaksana nya.

Ada banyak bentuk kegiatan kebudayaan yang biasanya ditampilkan dalam acara seperti ini, misalnya yaitu tarian adat, lagu adat, makanan khas, pakaian adat, jajanan khas, dan lain-lain.

3. Memperkenalkan Budaya Lokal Pada Dunia

Sangat banyak budaya tanah air yang belum dikenal di tingkat nasional dan juga internasional. Bahkan, terdapat sebagian budaya local dari suku-suku setanah air tidak dikenali kalangan masyarakat nya sendiri.

Hal ini karena para tokoh adat dan juga masyarakat sebelumnya tidak mengenalkan dengan baik budaya-budaya tersebut ada generasi yang ada di bawah mereka.

Ada banyak cara yang bisa kita lakukan pada saat ini untuk mengenalkan budaya lokal kepada generasi muda bangsa, misalnya yaitu:

1) membuat channel youtube khusus budaya lokal daerah tertentu.

2) membuat website khusus si membahas mengenai budaya lokal.

3) membuat kamus bahasa lokal.

4) membuat festival budaya.

5) membuat perlombaan budaya, dan lain sebagainya.

4. Menjadikan Budaya Lokal Sebagai Identitas Diri

Dalam hal ini setiap individu dari masyarakat saat ini hendaklah mengenal dan memahami dengan baik berbagai budaya lokal dari sukunya masing-masing. Tidak hanya itu, setiap individu bahkan wajib menjadikan budaya lokal nya sebagai identitas dirinya dimanapun dia berada.

Hal ini berfungsi untuk menghilangkan rasa minder atau juga gengsi saat menunjukkan satu hal yang berkaitan dengan adat dan budaya lokal tertentu dalam keseharian di masa modern dan serba digital seperti saat ini.

5. Memaksimalkan Nilai Ekonomi Pada Produk Budaya

Salah satu hal yang membuat budaya lokal beserta produknya menjadi kurang diminati dan kurang menarik perhatian masyarakat lokal sendiri adalah karena masih kurangnya nilai ekonomi yang didapatkan dari produk-produk budaya tersebut.

Oleh sebab itu, salah satu cara paling efektif untuk mengenalkan dan lestarikan produk budaya lokal daerah adalah dengan memaksimalkan nilai ekonomi dan daya jual produk budaya lokal tersebut setinggi-tingginya.

Misalnya yaitu membuat kerajinan tangan lokal bernilai budaya, membuat content yang berkaitan dengan budaya, dan lain-lain.

6. Menghindarkan Diri Dari Pengaruh Negatif Budaya Asing

Tidak bisa dipungkiri bahwa budaya asing yang berasal dari luar negeri menjadi ancaman terbesar pada budaya budaya lokal jika budaya lokal tersebut tidak segera dikenalkan kepada generasi muda dan masyarakat yang ada saat ini.

Hal ini karena budaya asing yang masuk ke dalam negeri umumnya secara pelan tapi pasti menggantikan dan menggeser bahkan menghapus berbagai budaya lokal dan juga nilai-nilai yang ada di dalamnya.

Generasi muda saat ini khususnya perlu diingatkan bahwa tidak semua budaya asing yang masuk ke dalam negeri ini diterima begitu saja. Namun perlu juga untuk dilakukan penyaringan pada budaya-budaya tersebut agar tidak terjadi pengaruh negatif yang tidak disadari masuk ke dalam masyarakat dan merusak sendi-sendi budayanya.

Jika budaya asing yang masuk adalah budaya positif, misalnya berkaitan dengan ilmu pengetahuan dan teknologi, semangat kerja, skill dan keterampilan, dan berbagai budaya positif lainnya, maka hal itu perlu terima dengan baik. Akan tetapi, jika budaya yang masuk tersebut berkaitan dengan gaya hidup yang di dalamnya terdapat berbagai hal negatif dan bertentangan dengan budaya dan kearifan lokal, maka budaya asing tersebut perlu dihindari dengan hati-hati.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here