7 Khasiat Tanaman di Sekitar Kita

3
723

Dalam kehidupan sehari-hari kita sering menjumpai tanaman-tanaman. Tapi kita masih terlalu polos, jadinya tidak tahu fungsi dan kegunaan tanaman bermacam-macam. Kali ini saya akan menulis tentang tujuh manfaaat tanaman yang ada disekeliling kita.

Sebab kita hidup di Indonesia, dimana Negara kita adalah Negara yang gemah ripah loh jinawe artinya kaya akan sumber daya alam mulai dari lautan yang setiap harinya memberikan pekerjaan bagi nelayan dan lingkungan darat yang memberikan hasil pangan bagi petani. Berikut tujuh khasiat tanaman disekitar kita yang sangat bermanfaat bagi kesehatan kita :

Mengkudu (Morinda Citrifolia)

Kalau di daerah saya terkenal dengan sebutan pace. Khasiat dan manfaat tanaman mengkudu adalah menjadi obat sakit kepala, menurunkan tekanan darah tinggi, melancarkan system pencernaan, menngobati sakit kuning, dan juga membantu mencegah penyakit jantung coroner. Walaupun baunya dan rasanya tidak enak, tapi ternyata buah Mengkudu memiliki khasiat besar.

Belimbing (Averrhoa Carambola)

belimbing tanaman berkhasiat

Kita banyak mengira bahwa buah belimbing hanya buah biasa saja yang memiliki vitamin C, tapi kita juga perlu tahu kalau buah belimbing memiliki khasiat dan manfaat dapat mengobati kolestrol tinggi, mengatasi hipertensi dan menurunkan berat badan. Jadi cocok untuk diet ya.

Nah, ini cocok banget bagi anak muda khususnya cewek yang menginginkan tubuh tetap langsing. Caranya yakni dengan mengkonsumsi buah Belimbing setiap pagi seusai bangun tidur. Kegiatan ini bisa dilakukan terus-menerus secara rutin.

Daun Jarak (Ricinus Kommunis)

Dan ini sering kita jumpai dipekarangan rumah dan semak-semak sawah. Daun Jarak memiliki khasiat tinggi ternyata, selain bijinya yang manis, daun jarak juga dapat digunakan sebagai obat kangker Rahim, hernia, rematik, TBC dan lain sebagainnya.

Kalau di tempat saya, daun jarak banyak yang mengabaikan. Sebab, dari kalangan masyarakat belum banyak yang tahu tentang khasiat daun ini. Maka dari itu, saya mencoba membagi informasi mengenai kelebihan daun jarak.

Beluntas (Pluchea Indica)

Khasiat dan manfaat pada daun luntas juga banyak. Ini recommended untuk kita yang kadang memiliki bau badan tidak enak. Sebab tanaman ini memiliki manfaat untuk meningkatkan nafsu makan, membantu melancarkan pencernaan, meluruhkan keringat, menghilangkan bau badan, menghilangkan nyeri tulang, sakit pinggang dan keputihan.

Di Jogja sendiri setiap warung pecel lele Lamongan pasti selalu menyediakan beluntas. Nah, kita bisa meminta daun ini jika makan di warung pecel lele agar mampu mengontrol bau badan kita. Caranya dimakan lho ya, bukan dioleskan di bagian tubuh.

Daun Kumis Kucing (Orthosiphon Aristatus)

Daun kumis kucing juga memiliki khasiat besar. Diantaranya yaitu memiliki manfaat dan khasiat untuk mengobati infeksi kandungan kemih, kencing batu, encok, bengkak kandung kemih, dan juga keputihan.

Daun Sirih (Piper Betle)

daun sirih tanaman berkhasiat

Daun sirih juga kaya manfaatnya. Kalau dalam tradisi jawa dulu, daun sirih dijadikan alat untuk menarik penyakit yang diderita oleh manusia. Dan itupun yang melakukannya adalah seseorang yang menguasai ilmu pengobatan Jawa.

Tapi selain itu juga, daun sirih dapat mengobati penyakit asma, radang tenggorokan, menghilangkan bau badan yang tidak enak, untuk mengobati sakit mata, dan sebagai obat mimisan.

Tanaman Lidah Buaya (Aloe Vera)

lidah buaya tanaman berkhasiat

Selain berfungsi menyuburkan rambut di kepala kita, daun lidah buaya juga memiliki khasiat sebagai perawatan kecantikan, sebagai penyembuh luka, serta peredam rasa panas pada luka bakar.

Kalau cewek menginginkan perawatan alami dan berkulit halus, bisa menggunakan tanaman lidah buaya tersebut. Caranya yakni: getahnya bisa dioleskan di bagian tubuh mana saja yang diinginkan. Bisa wajah, tangan, kaki dan lain sebagainya.

Itulah 7 khasiat tanaman yang banyak kita jumpai di sekitar kita, khususnya pulau Jawa. Mulai sekarang teman-teman tidak usah khawatir tentang obat tradisional yang murah dan terjangkau. Sebab mengkonsumsi tanaman di atas memiliki manfaat tanpa ada efek sampingnya.

3 COMMENTS

  1. […] Masyarakat Indonesia memiliki pengobatan alami untuk mengobati atau meredahkan penyakitnya. Seperti saat seseorang sedang merasa masuk angin, atau tidak enak badan maka pengobatan yang biasa dilakukan oleh masyarakat Indonesia adalah mengurut atau memijat badannya agar terasa lebih enakan dibanding harus minum obat beresep yang sering memiliki efek samping buat kedepannya. Berikut inilah minyak kesehatan asli dari Indonesia yang sudah diakui oleh masyarakat akan khasiatnya. […]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here