5 Jenis Perkutut Langka

0
366

Jenis perkutut langka | Jenis perkutut yang satu ini diyakini oleh sebagian masyarakat bahwa ia memiliki kemampuan dan kekuatan gaib, hal ini karena jumlahnya yang sangat terbatas. Menurut para pakar dan praktisi ilmu kejawen, jenis perkutut langka memiliki kemampuan untuk membawa keberuntungan bagi pemiliknya, dan bahkan ada pula jenis perkutut yang diyakini bisa membawa ketidakberuntungan bagi pemiliknya.

Selain diyakini mempunyai kekuatan gaib, terdapat juga beberapa jenis perkutut yang diyakini mempunyai khodam dan beryoni. Inilah yang menyebabkan sebagian mesyarakat juga berkeyakinan bahwa pemeliharaan jenis burung perkutut ini tidak boleh secara sembarangan. Sebab, sangat Dikhawatirkan akan membawa dampak buruk terhadap pemeliharanya.

Pada artikel ini akan dibahas mengenai 5 Jenis Perkutut Langka, serta berbagai hal yang berkaitan dengannya, yaitu:

1. Burung Perkutut Lurah

perkutut lurah - jenis perkutut langka

Mungkin Anda akan merasa sangat heran, apa yang menyebabkan jenis perkutut yang satu ini diberi sebutan burung perkutut lurah. Hal itu karena Jenis perkutut lurah sangat banyak dipelihara oleh orang-orang yang mempunyai kedudukan di masyarakat, yang juga penghobi burung perkutut.

Memelihara burung perkutut lurah diyakini oleh sebagian orang bisa meningkatkan aura dan wibawa, yang tentunya akan sangat bermanfaat bagi orang-orang yang mempunyai kedudukan yang tinggi. Bahkan seperti namanya, kebanyakan jenis perkutut ini dipelihara oleh para luirah dan kepala desa.

Dari segi penampilan fisik, jenis burung perkutut lurah mempunyai corak khas, yaitu warna lurik. Sementara itu, pada bagian dadanya akan terlihat mempunyai warna terang dan sangat khas. Dari segi penampakan seluruh tubuhnya, jenis burung perkutut lurah sangat menarik dan juga terkesan berwibawa.

Salah satu keunikan dan keanehan dari burung perkutut lurah adalah karena ia hidup seperti seorang bos atau majikan. Hal itu karena jenis perkutut lurah tidak mencari bahan makanannya sendiri. Jenis perkutut lurah makan dengan disuapi oleh perkutut lainnya, seperti seorang majikan yang mempunyai bawahan.

2. Burung Perkutut Daringan

perkutut daringan - jenis perkutut langka

Burung Perkutut daringan merupakan salah satu jenis burung perkutut langka dan dipercaya oleh banyak orang bahwa ia mempunyai kemampuan gaib. Jenis burung perkutut ini diyakini oleh masyarakat bahwa ia bisa menarik datangnya rezeki bagi para pasangan suami dan istri. Sangat Tidak mengherankan jika sebagian suku di Indonesia menyarankan agar orang-orang yang sudah berkeluarga mempunyai peliharaan burung perkutut ini.

Selain mereka yang sudah berkeluarga, jenis burung perkutut daringan juga sangat banyak dipelihara orang-orang yang ingin membuka dan merintis usaha sendiri. Dengan Memelihara jenis perkutut daringan, mereka mengharapkan bahwa burung ini akan mendatangkan banyak keberuntungan bagi bisnis yang merevtka dijalankan.

Burung perkutut daringan mempunyai leher bermotif bulu lurik yang sangat indah dan unik. Pada lehernya selalu terdapat sebuah garis lurik berbentuk lingkaran. Jika dilihat dengan baik, garis lurik tersebut tidak pernah putus sehingga sangat mirip dengan sebuah kalung.

Sangat Banyak pecinta burung perkutut yang mempertanyakan mengapa burung perkutut daringan mempunyai garis lurik di lehernya yang tidak ada putusnya. Hal itu kemudian Diyakini bahwa itu merupakan simbol dari rezeki yang tidak akan pernah putus dan terus mengalir pada para pemiliknya. Bahkan, ada keyakinan bahwa rezeki dari burung tersebut tidak akan pernah putus hingga tujuh keturunan.

3. Burung Perkutut Hitam

perkutut hitam - jenis perkutut langka

Jenis burung perkutut ini mempunyai bulu berwarna hitam dengan kesan menyeramkan. Selain sering disebut dengan perkutut hewan, jenis burung perkutut ini dikenal juga dengan panggilan burung kol buntet.

Banyak yang meyakini bahwa burung perkutut kol buntet adalah rajanya burung perkutut. Sebab, selain dipercaya mempunyai kekuatan gaib. Burung perkutut kol buntet diyakini mampu memancarkan aura posistif pembawa keberuntungan bagi para pemelihara dan perawatnya.

4. Burung Perkutut Songgo Ratu

perkutut songgo ratu - jenis perkutut langka

Jenis burung perkutut langka ini mempunyai tampilan khas dengan jambul yang indah dan unik. Jambul tersebut bentuknya seperti sebuah mahkota yang menampilkan kesan mewah, yang berpadu dengan warna biru bercampur semburat kecoklatan.

Selain itu, burung perkutut songgo ratu mempunyai paruh dan kaki berbulu hitam. Perkutut songgo ratu mempunyai suara yang sangat khas dan tidak begitu besar. Model kicauannya pun secara umum sama dengan suara jenis perkutut pada umumnya.

Burung perkutut ini juga diyakini memiliki kemampuan untuk berkomunikasi melalui mimpi. Tidak hanya itu, memelihara burung perkutut songgo ratu diyakini juga mampu mendatangkan hal yang positif dan juga hal yang negatif. Jika ia cocok dengan sang pemiliknya, maka burung perkutut songgo ratu diyakini akan mendatangkan banyak keberuntungan. Namun jika tidak cocok dengan sang pemilik, maka sang pemilik diyakini akan sial dalam berbagai hal.

Perkutut songgo ratu sifatnya tidak suka berkeliaran seperti perkutut lainnya, ia hanya hidup di tempat-tempat yang sepi dan tidak ada burung lain, layaknya seperti burung ningrat berdarah biru. Tempat untuk tidurnya pun juga sangat tinggi disbanding dengan jenis perkutut selainnya. Tidak hanya itu, burung perkutut songgo ratu bahkan membuat perkutut lain yang ada disekitarnya minder karena kewibawaannya, sehingga burung-burung tersebut sangat enggan untuk bersuara di dekatnya.

Di antara Keistimewaan lain dari perkutut songgo ratu adalah kemampuannya berpuasa. Perkutut jenis ini bahkan mampu bertahan dari lapar dan juga haus hingga berhari-hari. Hal itu tidak pernah bisa jenis perkutut selainnya. Selain itu, Perkutut songgo ratu merupakan kelompok jenis kasta tertinggi dari semua burung perkutut.

5. Burung Perkutut Putih

perkutut putih - jenis perkutut langka

Jenis burung perkutut langka lainnya yang juga sebaiknya anda ketahui yaitu burung perkutut putih. Burung perkutut dengan jenis yang satu ini telah dikenal sejak masa kerajaan Majapahit. Saat itu, jenis burung perkutut putih hanya dipelihara oleh para pejabat saja. Namun saat ini, Perkutut putih tersedia dan bisa cukup mudah ditemukan di pasaran lokal, meskipun dalam jumlah yang sangat terbatas.

Adapun Mengenai cerita mitosnya, diyakini bahwa siapa saja yang mempunyai dan memelihara burung perkutut putih dengan sebaik-baiknya, maka ia akan hidup berkecukupan atau kaya raya. Selain itu, diyakini pula bahwa Kekayaan yang dipunyai oleh para pemilik burung perkutut  ini akan berlangsung selama burung perkutut putih tersebut, hingga burung tersebut meninggal. Namun, disebutkan juga hal itu juga tergantung pada tingkat kepercayaan dan keyakinan masing-masing pemiliknya.

Sebenarnya, Jenis perkutut putih ini adalah burung perkutut dengan kelainan pigmen yang disebut juga albino. Maksudnya yaitu bahwa burung tersebut tidak mempunyai jenis pigmen dengan warna kulitnya yang asli. Hal itu kemudian menyebabkan seluruh bulu dan juga kulitnya menjadi berwarna putih.

Tidak hanya itu saja, jenis perkutut putih bahkan mempunyai bentuk paruh dan juga bola mata dengan warnanya yang merah terang. Hal ini juga bisa ditemukan pada hewan lainnya dengan jenis penyakit albino. Sebagai salah satu jenis burung perkutut yang sangat langka, menemukan burung perkutut putih jenis ini tidaklah mudah.

Sebenarnya, selain jenis burung perkutut langka yang sudah disebutkan di atas, ada juga jenis perkutut yang dikategorikan berdasarkan daerah asalnya, misalnya perkutut jawa, burung perkutut bangkok, burung perkutut maungeus, dan lain-lain.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here